Hai hai! Gimana nih liburannyaa? Kamu punya rencana datang ke Ecolodge?

Kalau iya, segera kontak resepsionis kami! Karena saat ini adalah peak season!

Kamu tahukah apa itu peak season?

Dalam turisme, terdapat tiga musim. Low season, high season, dan peak season. Low season biasanya terjadi saat hari-hari biasa (weekday) saat orang-orang sibuk dengan hidupnya masing-masing. High season terjadi saat ada fluktuasi kenaikan pengunjung di antara hari-hari biasa. High season terjadi biasanya setiap akhir minggu. Sedangkan peak season adalah periode puncak liburan, dimana banyak orang bepergian dan berlibur. Di Indonesia, peak season ini terjadi biasanya saat liburan sekolah dan universitas. Biasanya di bulan Juli-Agustus dan Desember-Januari.

Daaan yap, sekarang adalah peak season bagi kami! Tunggu apa lagi? Yuk cepat ambil ponselmu dan kontak resepsionis!

Selamat liburan! Sampai jumpa di Ecolodge!